HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN PENINGKATAN TEKANAN DARAH PADA PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS JATIMULYA TAMBUN SELATAN KABUPATEN BEKASI
ABSTRAK
Pendahuluan: Hipertensi disebut sebagai silent killer, dimana menjadi masalah
Kesehatan global yang ada di Indonesia. Seseorang dikatakan hipertensi jika tekanan
darah sistolik 140 mmHg dan tekanan darah diastolik 90 mmHg. Mengkonsumsi
makanan yang kurang sehat merupakan salah satu faktor penyebab terjadinya
hipertensi, yaitu faktor penyebab naiknya tekanan darah ialah pola makan yang tidak
baik. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola makan dengan
peningkatan tekanan darah pada penderita hipertensi di Puskesmas Jatimulya
Tambun Selatan Kabupaten Bekasi.
Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain cross
sectional yang dilakukan di Puskesmas Jatimulya Kabupaten Bekasi. Sampel yang
digunakan sebanyak 93 responden yang dipilih menggunakan purposive sampling.
Pengumpulan data menggunakan kuisioner. Analisis yang digunakan dalam
penelitian yaitu uji chi-square.
Hasil: Pada penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan
hubungan pola makan dengan peningkatan tekanan darah (p-value = 0,030) p<0,05
pada penderita hipertensi di Puskesmas Jatimulya Tambun Selatan Kabupaten
Bekasi. Penelitian ini menggunakan nilai OR sebesar 0,376.
Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan hubungan pola makan dengan
peningkatan tekanan darah pada penderita hipertensi. Diharapkan kepada pasien
yang menderita hipertensi agar bisa menjaga pola makan dengan baik.
Kata Kunci: Hipertensi, Pola Makan, Peningkatan Tekanan Darah, Dewasa, lansia
Detail Information
Citation
Meghan Shiffa. (2023).
HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN PENINGKATAN TEKANAN DARAH PADA PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS JATIMULYA TAMBUN SELATAN KABUPATEN BEKASI(Publish).Bekasi:Prodi S1 Keperawataan STIKes Mitra Keluarga
Meghan Shiffa.
HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN PENINGKATAN TEKANAN DARAH PADA PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS JATIMULYA TAMBUN SELATAN KABUPATEN BEKASI(Publish).Bekasi:Prodi S1 Keperawataan STIKes Mitra Keluarga,2023.Skripsi S1 Keperawatan
Meghan Shiffa.
HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN PENINGKATAN TEKANAN DARAH PADA PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS JATIMULYA TAMBUN SELATAN KABUPATEN BEKASI(Publish).Bekasi:Prodi S1 Keperawataan STIKes Mitra Keluarga,2023.Skripsi S1 Keperawatan
Meghan Shiffa.
HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN PENINGKATAN TEKANAN DARAH PADA PENDERITA HIPERTENSI DI PUSKESMAS JATIMULYA TAMBUN SELATAN KABUPATEN BEKASI(Publish).Bekasi:Prodi S1 Keperawataan STIKes Mitra Keluarga,2023.Skripsi S1 Keperawatan