PENGARUH PEMBERIAN STORYTELLING TERHADAP TINGKAT KECEMASAN ANAK USIA PRASEKOLAH 3-6 TAHUN AKIBAT HOSPITALISASI DI RUMAH SAKIT SWASTA X BEKASI
ABSTRAK
Pendahuluan: Anak prasekolah adalah anak-anak dari usia 3 sampai 6 tahun, usia
ini anak sangat aktif dan banyak melakukan kegiatan, namun sistem imunitas tubuh
anak belum stabil, sebab itu anak mudah sakit dan harus dihadapkan dengan
prosedur rumah sakit atau disebut dengan hospitalisasi. Hospitalisasi merupakan
keadaan yang menakutkan bagi anak yang dapat menimbulkan perasaan cemas.
Cemas yang tidak ditangani akan berpengaruh negatif terhadap anak dan dapat
menghambat masa perawatan anak di rumah sakit. Storytelling adalah cara yang
dapat digunakan untuk mengurangi kecemasan. Tujuan: penelitian ini dilakukan
untuk melihat pengaruh pemberian storytelling terhadap tingkat kecemasan anak
prasekolah akibat hospitalisasi. Metode: Design penelitian kuantitatif ini
menggunakan metode Quasi Eksperimen menggunakan pendekatan one group pre
test and post test, Uji yang digunakan adalah Wilcoxon Signed Rank yang dilakukan
pada 34 anak usia prasekolah. Hasil penelitian didapatkan nilai p-value 0,000 < α
0,05. nilai rata-rata tingkat kecemasan anak sebelum diberikan storytelling adalah
40,5 dan setelah diberikan storytelling 29,0 artinya terdapat penurunan tingkat
kecemasan anak usia prasekolah sebelum dan sesudah diberikan storytelling.
Kesimpulan: hasil penelitian menyimpulkan bahwa storytelling berpengaruh
terhadap penurunan tingkat kecemasan anak usia prasekolah 3-6 tahun akibat
Kata Kunci : Storytelling, prasekolah, kecemasan, hospitalisasi
Detail Information
Citation
Anggi Indah Partiwi. (2023).
PENGARUH PEMBERIAN STORYTELLING TERHADAP TINGKAT KECEMASAN ANAK USIA PRASEKOLAH 3-6 TAHUN AKIBAT HOSPITALISASI DI RUMAH SAKIT SWASTA X BEKASI(Publish).Bekasi:Prodi S1 Keperawataan STIKes Mitra Keluarga
Anggi Indah Partiwi.
PENGARUH PEMBERIAN STORYTELLING TERHADAP TINGKAT KECEMASAN ANAK USIA PRASEKOLAH 3-6 TAHUN AKIBAT HOSPITALISASI DI RUMAH SAKIT SWASTA X BEKASI(Publish).Bekasi:Prodi S1 Keperawataan STIKes Mitra Keluarga,2023.Skripsi S1 Keperawatan
Anggi Indah Partiwi.
PENGARUH PEMBERIAN STORYTELLING TERHADAP TINGKAT KECEMASAN ANAK USIA PRASEKOLAH 3-6 TAHUN AKIBAT HOSPITALISASI DI RUMAH SAKIT SWASTA X BEKASI(Publish).Bekasi:Prodi S1 Keperawataan STIKes Mitra Keluarga,2023.Skripsi S1 Keperawatan
Anggi Indah Partiwi.
PENGARUH PEMBERIAN STORYTELLING TERHADAP TINGKAT KECEMASAN ANAK USIA PRASEKOLAH 3-6 TAHUN AKIBAT HOSPITALISASI DI RUMAH SAKIT SWASTA X BEKASI(Publish).Bekasi:Prodi S1 Keperawataan STIKes Mitra Keluarga,2023.Skripsi S1 Keperawatan