Detail Cantuman

STABILITAS KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU MENGGUNAKAN PLASMA NaF TERHADAP SUHU DAN WAKTU PENUNDAAN PEMERIKSAAN

STABILITAS KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU MENGGUNAKAN PLASMA NaF TERHADAP SUHU DAN WAKTU PENUNDAAN PEMERIKSAAN


Pemeriksaan glukosa darah sewaktu merupakan pemeriksaan yang rutin dilakukan di
laboratorium. Antikoagulan Natrium Flourida (NaF) seringkali digunakan pada pemeriksaan glukosa darah untuk mencegah terjadinya glikolisis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan antara kadar glukosa darah sewaktu menggunakan plasma NaF terhadap perbedaan suhu penyimpanan 2-8 0C dan suhu 25-270C dengan waktu penundaan 24 jam dan 48 jam. Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pemeriksaan glukosa darah sewaktu dilakukan dengan menggunakan metode Glucose oxidase-Peroxidase (GOD-POD).

Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi penurunan kadar glukosa pada sampel
dengan penundaan 24 jam dan 48 jam bila dibandingkan dengan nilai kontrol (0 jam)
pada suhu 2-8 0C dan suhu 25-270C. Kadar glukosa secara berturut turut pada 0 jam, 24
jam dan 48 jam di suhu 25-270C adalah 135.2 mg/dl; 120,7 mg/dl; 108,5 mg/dl. Kadar
glukosa secara berturut turut pada 0 jam, 24 jam dan 48 jam di suhu 2-8 0C adalah 135.2
mg/dl; 128 mg/dl; 121.6 mg/dl. 135 mg/dl. Data yang diperoleh dilakukan uji analisis menggunakan uji Shapiro Wilk dan uji Two-Way ANNOVA yakni suhu didapatkan nilai sig 0.000 dan waktu penundaan didapatkan nilai sig 0.000 (<0.05).

Hasil menunjukan terdapat perbedaan yang sangat signifikan antara kadar glukosa darah
sewaktu plasma NaF terhadap suhu penyimpanan 2-80C dan suhu 25-270C dengan
waktu penundaan 24 jam, dan 48 jam.

Kata kunci : Glukosa Darah Sewaktu, Natrium Flourida, suhu, waktu penundaan


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Eka Arsita Valianti
Pengarang Eka Arsita Valianti - Personal Name (Pengarang)
Neni Arshita, S.Si., M.Biomed. - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Ria Amelia S.Si., M.Imun. - Personal Name (Ketua Penguji)
Edisi Publish
No. Panggil D3.TLM 78 2020
Subyek
Klasifikasi D3.TLM 78 2020
Judul Seri
GMD KTI D3 TLM
Bahasa
Penerbit Prodi D3 Teknologi Laboratorium Medis STIKes Mitra Keluarga
Tahun Terbit 2020
Tempat Terbit Bekasi
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :

Citation

Eka Arsita Valianti. (2020).STABILITAS KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU MENGGUNAKAN PLASMA NaF TERHADAP SUHU DAN WAKTU PENUNDAAN PEMERIKSAAN(Publish).Bekasi:Prodi D3 Teknologi Laboratorium Medis STIKes Mitra Keluarga

Eka Arsita Valianti.STABILITAS KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU MENGGUNAKAN PLASMA NaF TERHADAP SUHU DAN WAKTU PENUNDAAN PEMERIKSAAN(Publish).Bekasi:Prodi D3 Teknologi Laboratorium Medis STIKes Mitra Keluarga,2020.KTI D3 TLM

Eka Arsita Valianti.STABILITAS KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU MENGGUNAKAN PLASMA NaF TERHADAP SUHU DAN WAKTU PENUNDAAN PEMERIKSAAN(Publish).Bekasi:Prodi D3 Teknologi Laboratorium Medis STIKes Mitra Keluarga,2020.KTI D3 TLM

Eka Arsita Valianti.STABILITAS KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU MENGGUNAKAN PLASMA NaF TERHADAP SUHU DAN WAKTU PENUNDAAN PEMERIKSAAN(Publish).Bekasi:Prodi D3 Teknologi Laboratorium Medis STIKes Mitra Keluarga,2020.KTI D3 TLM

 



Homepage Info

Welcome To REPOSITORY STIKES MITRA KELUARGA Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Koleksi

    No Librarian data yet