Detail Cantuman

PEMBUATAN PIE VLA DENGAN SUBSTITUSI TEPUNG KACANG MERAH (PHASEOLUS VULGARIS) DAN BUAH BIT (BETA VULGARIS L.) SEBAGAI CAMILAN UNTUK REMAJA ANEMIA

PEMBUATAN PIE VLA DENGAN SUBSTITUSI TEPUNG KACANG MERAH (PHASEOLUS VULGARIS) DAN BUAH BIT (BETA VULGARIS L.) SEBAGAI CAMILAN UNTUK REMAJA ANEMIA


Abstrak
Pendahuluan: Anemia merupakan suatu masalah kesehatan yang banyak dialami oleh masyarakat dan telah menyebar ke seluruh dunia, baik di negara berkembang maupun negara maju. Prevalensi anemia global berkisar 40% sampai 88%.
Angka kejadian anemia pada remaja putri di negara berkembang sekitar 53,7% dari seluruh remaja putri. Zat besi merupakan mineral terpenting yang dapat mempengaruhi fungsi semua organ vital dengan baik. Penggunaan utamanya
adalah dalam membangun hemoglobin, substansi dalam sel darah merah yang membawa oksigen. Penelitian ini bertujuan
untuk menganalisis uji organoleptik, hedonik dan zat besi pada hasil produk Pie Vla dengan substitusi tepung kacang
merah dan buah bit yang dapat diterima masyarakat sebagai cemilan untuk remaja anemia.

Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan rancangan acak kelompok yang terdiri dari dua faktor yaitu tepung kacang merah dan buah bit dengan tiga perlakuan. Penelitian dilakukan pada 31 responden yang merupakan panelis tidak terlatih diwilayah Bekasi. Metode pengambilan sampel menggunakan Random Sampling. Analisis data statistik dengan Friedman Test untuk menguji kesamaan pengaruh perlakuan tetap dari ketiga formula yang diuji
organoleptik.
Hasil: Hasil analisis organoleptik didapatkan perlakuan F2 lebih unggul dengan perbandingan 150g tepung kacang merah dan 50g buah bit. Analisis hedonik didapatkan perlakuan F3 lebih disukai dengan perbandingan tepung kacang merah 115 g dan buah bit 50 g. Hasil Uji Zat Besi didapatkan kadar Fe perbandingan antara perlakuan F3 dan F Kontrol yaitu
3,07 mg/100 gram dan 2,94 mg/100 gram.

Kesimpulan: Berdasarkan penelitian hasil analisis sensori terdapat perbedaan yang signifikan pada rasa dan tekstur.

Hasil analisis kesukaan panelis diperoleh perlakuan F3 paling disukai. Hasil uji kadar Fe perbandingan antara perlakuan
F3 dan F Kontrol memiliki perbedaan kadar Fe sebesar 0,13 mg/100 gram. Pemberian pie vla ini sebagai camilan dalam
100 gram/hari berkontribusi sebesar 11%/hari.


Kata Kunci: Anemia ; Pie Vla ; Uji Hedonik ; Uji Organoleptik ; Uji Zat Besi


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Afrinia Eka Sari, S.TP., M.Si.
Pengarang Afrinia Eka Sari, S.TP., M.Si. - Personal Name (Pengarang)
Marifah Nur Az-zahra Sulistyo - Personal Name (Pengarang)
Nabila Fairuz Maulidya - Personal Name (Pengarang)
Siti Chaerani - Personal Name (Pengarang)
Edisi Publish
No. Panggil PUB 198 2022
Subyek
Klasifikasi PUB 198 2022
Judul Seri
GMD Publikasi Dosen
Bahasa
Penerbit Prodi S1 Gizi STIKes Mitra Keluarga
Tahun Terbit 2022
Tempat Terbit Bekasi
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik JMK - Desember, 2022 | Vol. 05(01) | Page 65-70 DOI: 10.47522/jmk.v5i1.164 ISSN: 2580-3379(print); 2716-0874 (online)

  Tags :

Citation

Afrinia Eka Sari, S.TP., M.Si.. (2022).PEMBUATAN PIE VLA DENGAN SUBSTITUSI TEPUNG KACANG MERAH (PHASEOLUS VULGARIS) DAN BUAH BIT (BETA VULGARIS L.) SEBAGAI CAMILAN UNTUK REMAJA ANEMIA(Publish).Bekasi:Prodi S1 Gizi STIKes Mitra Keluarga

Afrinia Eka Sari, S.TP., M.Si..PEMBUATAN PIE VLA DENGAN SUBSTITUSI TEPUNG KACANG MERAH (PHASEOLUS VULGARIS) DAN BUAH BIT (BETA VULGARIS L.) SEBAGAI CAMILAN UNTUK REMAJA ANEMIA(Publish).Bekasi:Prodi S1 Gizi STIKes Mitra Keluarga,2022.Publikasi Dosen

Afrinia Eka Sari, S.TP., M.Si..PEMBUATAN PIE VLA DENGAN SUBSTITUSI TEPUNG KACANG MERAH (PHASEOLUS VULGARIS) DAN BUAH BIT (BETA VULGARIS L.) SEBAGAI CAMILAN UNTUK REMAJA ANEMIA(Publish).Bekasi:Prodi S1 Gizi STIKes Mitra Keluarga,2022.Publikasi Dosen

Afrinia Eka Sari, S.TP., M.Si..PEMBUATAN PIE VLA DENGAN SUBSTITUSI TEPUNG KACANG MERAH (PHASEOLUS VULGARIS) DAN BUAH BIT (BETA VULGARIS L.) SEBAGAI CAMILAN UNTUK REMAJA ANEMIA(Publish).Bekasi:Prodi S1 Gizi STIKes Mitra Keluarga,2022.Publikasi Dosen

 



Homepage Info

Welcome To REPOSITORY STIKES MITRA KELUARGA Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Koleksi

    No Librarian data yet